RENTETAN ( Rapat Evaluasi Tengah Jabatan ) Mushaf FK Unimal

Rentetan ( Rapat Evaluasi Tengah Jabatan ) merupakan bagian evaluasi dari kepengurusan mushaf periode 2023/2024. Rentetan dilaksanakan pada hari sabtu 27 april 2024 di lantai 2 Sudut Temu, Kota Lhokseumawe. Kegiatan ini mengundang seluruh penggurus mushaf FK Unimal khususnya pengurus inti & perwakilan dari setiap divisi Mushaf FK Unimal. Agenda yang dibahas pada kegiatan ini adalah evaluasi proker yang telah dilaksanakan, Perencanaan proker yang akan dilaksanakan serta pemberian awarding kepada pengurus mushaf. Kegiatan ini berlangsung dengan baik, masing – masing divisi melakukan presentasi yang kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab yang bertujuan untuk mempertajam isi dari rapat tersebut.

Pada kegiatan ini berhadir pula ketua mushaf periode 2022/2023 abangda Abi Fauzan Pulungan, beliau menyampaikan kepada pengurus agar tetap semangat dan solid dalam melanjutkan segala macam proker yang akan dilaksanakan kedepannya. Pada kegiatan ini yang menjadi point pokok permasalahan adalah management organisasi yang harus terus dibenahi dan juga pada beberapa agenda kegiatan yang masih sering terjadi keterlambatan. Dalam menghadapi hal tersebut Ketua Mushaf Anugrah A. Warid, wakil ketua Mushaf saudara Dzaki Muttaqin bersama dengan sekretaris Mushaf FK Unimal Chika Nihaayah menyusun SOP kegiatan. Sop ini diharapkan menjadi standart yang jelas dalam pelaksanaan kegiatan mushaf kedepannya.

Pada kegiatan ini selain pelaksanaan evaluasi , pemaparan Proker juga penjelasan SOP berlangsung pula awarding. Ada beberapa kategori yang di berikan awarding pada periode 1 antara lain sebagai berikut :

  • Kegiatan Terbaik Mushaf FK Unimal
    1. Kalamus ( Kajian Islam Mushaf )
    2. Tentamen Anatomi
  • Divisi Terbaik Mushaf FK Unimal
    1. Akpro
    2. Syiar
  • Divisi Terfavorit Mushaf FK Unimal
    1. Akpro
    2. Syiar
  • Ketua Divisi terbaik Mushaf FK Unimal
    1. Tiara Razaqa Sakinah
    2. Fajar Mubarak ZR
  • Wakil Ketua Divisi terbaik Mushaf FK Unimal
    1. Iffat Hayat Ananda
    2. Jauza’ Taqwa
  • Staff Terbaik Divisi Akpro
    1. Faisya Alzahara Sinaga
    2. Salsabila Amanda Putri
  • Staff Terbaik Divisi Syiar (Marzuq Faid)
  • Staff Terbaik Divisi Danus (Ima Husnul Khatimah)
  • Staff Terbaik DIvisi BKM (Muhammad Hanif)
  • Staff terbaik Divisi Kaderisasi (Rafi Renzi Maulana)
  • Staff Terbaik Divisi Kemuslimahan (Addelia Az – Zahra)
  • Staff Terbaik Mushaf FK Unimal
    1. Marzuq Faid
    2. Farhan Jairimi
  • Pengurus Mushaf Terfavorit
    1. Aina Salsabila
    2. Kamilla Mazaya Balqis & Tiara Razaqa Sakinah

Ketua Mushaf FK Unimal mengucapkan selamat kepada pemenang dari awarding pertama ini semoga dapat mempertahankannya dan untuk pengurus/divisi yang belum berhasil mendapatkan awarding agar terus berjuang insya Allah awarding akan dilaksanakan kembali saat Musyawarah Besar nanti. Setelah pelaksanaan awarding dan pemaparan proker Rapat evaluasi tengah kepengurusan diakhiri dengan doa bersama memohon kemudahan kepada Allah SWT.

Bagikan ini :